
Cerita kami dimulai pada bulan Desember 2022, ketika sebuah pesan langsung di Instagram menjadi awal perkenalan kami.
Pada bulan Oktober 2023, kami resmi menjalin hubungan sebagai pasangan. Hari-hari berikutnya kami jalani dengan penuh kebahagiaan, saling mendukung dan menguatkan satu sama lain.
Setelah lebih dari setahun bersama, pada bulan November 2024, kakak menyampaikan niat baiknya untuk melamar. Keputusan besar itu membawa kami pada langkah selanjutnya, yaitu pertemuan keluarga yang dilangsungkan pada awal Desember 2024. Pertemuan ini menjadi awal dari perjalanan baru kami menuju hari bahagia, hari yang telah kami impikan bersama